Markus 14:37-42

Markus 14:37-42 FAYH

Lalu Ia kembali kepada ketiga murid-Nya dan mendapati mereka tertidur. “Simon!” kata-Nya. “Tertidurkah engkau? Tidak dapatkah engkau berjaga dengan Aku satu jam saja? Berjaga-jagalah dan berdoalah supaya kalian dapat menahan cobaan. Sebab sungguhpun hati bersedia, tubuh lemah.” Yesus pergi lagi dan berdoa, mengulangi permohonan-Nya. Lalu Ia kembali kepada mereka dan mendapati mereka tertidur karena mereka sangat mengantuk. Mereka tidak tahu apa yang harus mereka katakan. Ketika Ia kembali kepada mereka untuk ketiga kalinya, Ia berkata, “Belum cukup jugakah kalian tidur dan beristirahat? Saatnya sudah tiba. Aku akan dikhianati dan diserahkan ke dalam tangan orang-orang jahat. Bangunlah! Mari kita pergi! Lihat! Orang yang mengkhianati Aku sudah datang!”