Kisah Para Rasul 28:26-27
Kisah Para Rasul 28:26-27 Terjemahan Sederhana Indonesia (TSI)
‘Pergilah kepada bangsamu yang keras kepala itu dan sampaikanlah berita ini: Biarpun kalian terus-menerus diajar, kalian tidak akan mengerti. Dan biarpun kalian terus melihat keajaiban, kalian tidak akan menyadari apa yang terjadi. Karena bangsa ini sudah menjadi keras kepala. Telinga mereka hampir tidak bisa mendengar, dan mereka sudah menutupi mata mereka sehingga tidak bisa melihat apa yang benar. Kalau tidak demikian, mungkin mereka bisa melihat dan memperhatikan apa yang Aku kerjakan, sehingga ajaran-Ku dimengerti sampai meresap ke dalam hati mereka. Dengan begitu mereka bisa bertobat dan kembali kepada-Ku, dan oleh karena belas kasihan-Ku, Aku tetap bersedia menyembuhkan mereka.’
Kisah Para Rasul 28:26-27 Firman Allah Yang Hidup (FAYH)
“ ‘Katakan kepada bangsa Yahudi: Kalian akan mendengar, tetapi tidak mengerti; kalian memandang, tetapi tidak melihat! Karena hati mereka keras dan telinga mereka tebal, dan mereka menutup mata mereka. Ini terjadi supaya mereka jangan melihat, jangan mendengar, jangan mengerti, jangan kembali kepada-Ku agar kalian Kusembuhkan.’
Kisah Para Rasul 28:26-27 Perjanjian Baru: Alkitab Mudah Dibaca (AMD)
‘Pergilah kepada bangsa ini dan katakanlah kepada mereka: Kamu akan dengar dan dengar, tetapi kamu tidak akan mengerti. Kamu akan lihat dan lihat, tetapi kamu tidak akan tahu. Sebab hati bangsa ini sudah tertutup. Dengan telinga mereka, mereka tidak bisa mendengar. Dengan mata mereka, mereka tidak mau melihat. Kalau bisa, mereka bisa melihat dengan mata mereka; mendengar dengan telinga mereka; mengerti dengan hati mereka. Jika mereka mengerti, mereka mungkin balik kepada-Ku, Aku akan menyembuhkan mereka.’
Kisah Para Rasul 28:26-27 Alkitab Terjemahan Baru (TB)
Pergilah kepada bangsa ini, dan katakanlah: Kamu akan mendengar dan mendengar, namun tidak mengerti, kamu akan melihat dan melihat, namun tidak menanggap. Sebab hati bangsa ini telah menebal, dan telinganya berat mendengar, dan matanya melekat tertutup; supaya jangan mereka melihat dengan matanya dan mendengar dengan telinganya dan mengerti dengan hatinya, lalu berbalik sehingga Aku menyembuhkan mereka.
Kisah Para Rasul 28:26-27 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)
Allah berkata, ‘Pergilah katakan kepada bangsa ini: Kamu akan terus mendengar, tetapi tidak mengerti; kamu akan terus memperhatikan tetapi tidak tahu apa yang terjadi. Sebab pikiran bangsa ini sudah menjadi tumpul, telinga mereka sudah menjadi tuli dan mata mereka sudah dipejamkan. Ini terjadi supaya mata mereka jangan melihat, telinga mereka jangan mendengar, pikiran mereka jangan mengerti, dan jangan kembali kepada-Ku, lalu Aku akan menyembuhkan mereka.’ ”