Yesaya 65:20-25
Yesaya 65:20-25 Alkitab Terjemahan Baru (TB)
Di situ tidak akan ada lagi bayi yang hanya hidup beberapa hari atau orang tua yang tidak mencapai umur suntuk, sebab siapa yang mati pada umur seratus tahun masih akan dianggap muda, dan siapa yang tidak mencapai umur seratus tahun akan dianggap kena kutuk. Mereka akan mendirikan rumah-rumah dan mendiaminya juga; mereka akan menanami kebun-kebun anggur dan memakan buahnya juga. Mereka tidak akan mendirikan sesuatu, supaya orang lain mendiaminya, dan mereka tidak akan menanam sesuatu, supaya orang lain memakan buahnya; sebab umur umat-Ku akan sepanjang umur pohon, dan orang-orang pilihan-Ku akan menikmati pekerjaan tangan mereka. Mereka tidak akan bersusah-susah dengan percuma dan tidak akan melahirkan anak yang akan mati mendadak, sebab mereka itu keturunan orang-orang yang diberkati TUHAN, dan anak cucu mereka ada beserta mereka. Maka sebelum mereka memanggil, Aku sudah menjawabnya; ketika mereka sedang berbicara, Aku sudah mendengarkannya. Serigala dan anak domba akan bersama-sama makan rumput, singa akan makan jerami seperti lembu dan ular akan hidup dari debu. Tidak ada yang akan berbuat jahat atau yang berlaku busuk di segenap gunung-Ku yang kudus,” firman TUHAN.
Yesaya 65:20-25 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)
Anak-anaknya tak ada yang mati waktu kecil, dan orang dewasa akan mencapai umur lanjut. Orang yang berumur seratus tahun akan dianggap muda, dan yang mati sebelum itu dianggap kena hukuman-Ku. Orang akan membangun rumah dan mendiaminya sendiri; orang lain tak akan mendiaminya. Mereka akan menanami kebun anggur dan menikmati air anggurnya; orang lain tak akan meminumnya. Umat-Ku akan panjang umur seperti pohon, dan menikmati hasil kerja mereka. Semua yang mereka lakukan akan berhasil, dan anak-anak mereka tak akan mati mendadak. Mereka dan keturunan mereka akan Kuberkati untuk selama-lamanya. Sebelum mereka mohon, Aku menjawab; sebelum mereka selesai berdoa, Aku sudah mengabulkan doa mereka. Serigala dan anak domba sama-sama makan rumput; singa makan jerami seperti sapi, dan ular tidak berbahaya lagi. Di seluruh bukit-Ku yang suci, tak ada lagi yang merugikan atau berbuat jahat.”