Wahyu 10:7
Wahyu 10:7 Alkitab Terjemahan Baru (TB)
Tetapi pada waktu bunyi sangkakala dari malaikat yang ketujuh, yaitu apabila ia meniup sangkakalanya, maka akan genaplah keputusan rahasia Allah, seperti yang telah Ia beritakan kepada hamba-hamba-Nya, yaitu para nabi.”
Wahyu 10:6-7 Terjemahan Sederhana Indonesia (TSI)
dan bersumpah, “Demi Dia yang hidup selamanya, yaitu TUHAN Pencipta langit, bumi, laut, dan segala isinya: Allah tidak akan menunda untuk melaksanakan apa yang sudah direncanakan-Nya! Ketika malaikat yang ketujuh meniup terompetnya, semua yang dinubuatkan para nabi dan para utusan Allah akan segera terjadi, dan rencana Allah yang masih dirahasiakan dari manusia akan menjadi nyata.”
Wahyu 10:7 Firman Allah Yang Hidup (FAYH)
Bila malaikat yang ketujuh meniup sangkakalanya, maka genaplah rencana Allah yang tersembunyi, yang merupakan rahasia sepanjang masa sejak diberitakan oleh hamba-hamba-Nya, yaitu para nabi.