Wahyu 11:18
Wahyu 11:18 Firman Allah Yang Hidup (FAYH)
Dahulu bangsa-bangsa marah kepada-Mu, tetapi sekarang murka-Mu Kautimpakan ke atas mereka. Sekaranglah saatnya menghakimi orang-orang yang sudah mati, dan memberikan pahala kepada hamba-hamba-Mu— para nabi dan semua orang yang takut akan nama-Mu, besar maupun kecil— dan membinasakan orang-orang yang telah menimbulkan kerusakan di atas bumi.”
Wahyu 11:18 Terjemahan Sederhana Indonesia (TSI)
Memang ‘semua bangsa gusar dan melawan-Mu,’ tetapi sekarang sudah tiba waktunya Engkau menghukum mereka sesuai dengan murka-Mu. Sudah tiba Hari Pengadilan bagi semua orang mati. Inilah waktunya Engkau memberi upah kepada seluruh hamba-Mu, yaitu semua orang yang takut dan hormat kepada-Mu, baik yang berkedudukan tinggi maupun rendah. Seluruh umat-Mu yang dikuduskan melalui Kristus akan diberi upah, khususnya setiap utusan-Mu yang bernubuat. Inilah juga waktunya untuk membinasakan semua orang yang menghancurkan dan mencemarkan bumi.”
Wahyu 11:18 Perjanjian Baru: Alkitab Mudah Dibaca (AMD)
Orang-orang dunia marah, tetapi sekarang waktunya bagi kemarahan-Mu. Sekaranglah waktunya bagi orang mati untuk dihakimi. Inilah waktunya untuk memberikan pahala kepada hamba-hamba-Mu, nabi-nabi-Mu dan umat kudus-Mu, orang-orang besar dan kecil, yang menghormati-Mu. Inilah waktunya untuk membinasakan orang-orang yang menghancurkan bumi!”
Wahyu 11:18 Alkitab Terjemahan Baru (TB)
dan semua bangsa telah marah, tetapi amarah-Mu telah datang dan saat bagi orang-orang mati untuk dihakimi dan untuk memberi upah kepada hamba-hamba-Mu, nabi-nabi dan orang-orang kudus dan kepada mereka yang takut akan nama-Mu, kepada orang-orang kecil dan orang-orang besar dan untuk membinasakan barangsiapa yang membinasakan bumi.”
Wahyu 11:18 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)
Orang-orang yang tidak mengenal Tuhan, mengamuk sebab sudah waktunya Engkau menumpahkan amarah-Mu, dan sudah pula saatnya Engkau mengadili orang-orang mati. Inilah waktunya untuk memberi upah kepada hamba-hamba-Mu, para nabi, dan kepada semua umat-Mu, yaitu semua orang yang beribadat kepada-Mu, besar maupun kecil. Inilah waktunya untuk menghancurkan orang-orang yang menghancurkan bumi!”