Yesaya 35

35
Jalan menuju keselamatan
1Padang gurun dan tanah kering akan bergembira,
bunga-bunga bermekaran di padang belantara.
2Padang gurun berkembang dengan lebatnya,
dan berdendang dengan lagu-lagu ria.
Keindahannya seperti gunung Libanon,
serinya seperti Lembah Karmel dan Saron.
Maka setiap orang akan melihat kuasa Tuhan,
dan keagungan Allah kita.
3Kuatkanlah tangan yang lemah,
teguhkanlah lutut yang goyah. #Ibr. 12:12
4Katakanlah kepada yang kecil hati,
“Kuatkan hatimu, jangan takut,
Allahmu datang untuk menghukum musuh,
Ia datang menyelamatkan kamu.”
5Pada waktu itu orang buta akan dapat melihat,
dan orang tuli akan dapat mendengar. #Mat. 11:5; Luk. 7:22
6Orang lumpuh melompat-lompat seperti rusa,
orang bisu bersorak-sorak gembira.
Sebab mata air memancar di padang gurun,
sungai mengalir di padang belantara.
7Pasir yang panas akan menjadi kolam,
tanah yang gersang menjadi sumber-sumber air.
Tempat yang semula didiami anjing hutan,
akan ditumbuhi gelagah dan pandan.
8Di sana akan ada jalan raya,
“Jalan menuju keselamatan” namanya.
Orang berdosa tak akan lewat di sana,
orang bodoh tak akan menyesatkan orang yang melaluinya.#35:8: Kemungkinan besar artinya orang bodoh ... melaluinya.
9Di tempat itu tak akan ada singa,
atau binatang buas lainnya.
Orang-orang yang diselamatkan Tuhan
akan berjalan di sana.
10Orang-orang yang dibebaskan Tuhan akan pulang;
mereka masuk kota Yerusalem dengan sorak-sorai,
wajah mereka berseri karena suka-cita abadi.
Mereka akan bergembira dan bersuka ria;
duka dan keluh kesah lenyaplah sudah.

Pilihan Saat Ini:

Yesaya 35: BIMK

Sorotan

Berbagi

Salin

None

Ingin menyimpan sorotan di semua perangkat Anda? Daftar atau masuk