Menggali Perjanjian Baru TSI, bulan ke-4Sampel
Janganlah kita mencintai kejahatan yang ada di dunia ini atau hal apapun yang ada di dalam dunia ini. Kalau seseorang mencintai hal-hal duniawi, berarti dia sama sekali tidak mengasihi Allah Bapa.
1 Yohanes 2:15
Kemarin kita selesai membaca surat 1 Korintus yang ditulis oleh Paulus. Hari ini kita akan mulai membaca surat 1 Yohanes.
Di surat ini, Yohanes berulang-ulang menekankan ciri-ciri pengikut Kristus yang sejati, dengan tujuan agar pendengarnya dapat mengintrospeksi diri. Sekalipun kita mengaku sebagai pengikut Kristus, jika ciri-ciri ini tidak ada pada diri kita, perlu kita masing-masing bertanya, “Apakah aku benar-benar menjadi pengikut Yesus?”
Doa: Tuhan Yesus, kami ingin menjadi pengikut-Mu yang sejati, dan bukan hanya dalam pengakuan mulut, tapi sungguh-sungguh dengan seluruh hidup kami.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Ini adalah bagian ke-4 dari 6 serial untuk membaca seluruh Perjanjian Baru dalam 180 hari. Setiap bagiannya adalah untuk 30 hari. Rencana baca ini serta renungannya dirancang untuk menggunakan Terjemahan Sederhana Indoneia (TSI), yang pertama diterbitkan pada tahun 2014. TSI menyampaikan arti Firman Allah dengan bahasa yang wajar, jelas, dan tepat, supaya mudah dipahami dan enak dibaca.
More
Kami mengucapkan terima kasih kepada Pioneer Bible Translators yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: https://albata.info/