Broken Home Sampel

Broken Home

HARI KE 5 DARI 5

TIDAK BERBUAT BANYAK

Apakah kamu punya teman atau sahabat yang mengalami situasi broken home dalam hidupnya? Mungkin kamu tidak bisa berbuat banyak untuk membantu temanmu sembuh total dari kesedihannya tapi kamu dapat menjadi pendengar yang baik. “listening is often the only thing needed to help someone”. -unknown Sebagai sahabat yang baik dan kepanjangan tangan Tuhan di dunia ini, yuk tunjukkan kalau kamu peduli dengan mereka. 

Kira-kira apa saja ya yang dapat kita lakukan untuk mendukung mereka?

  1. Menjadi pendengar yang baik dan berdoa baginya. Dengarkan ceritanya walaupun itu susah dimengerti, hargai, dan bersabar. Tunjukkan bahwa kamu orang yang dapat dipercaya dan kamu adalah orang yang tepat untuk dia bercerita.
  2. Ajak temanmu untuk berkumpul dan bergabung dalam komunitas yang positif. Misalnya komunitas sel di gereja atau komunitas anak muda di gereja kamu. 
  3. Tanyakan pada temanmu apakah mereka melakukan hal-hal yang berbahaya seperti minum-minum alcohol, menggunakan narkoba, bahkan percobaan bunuh diri. Jika ya, segeralah cari pertolongan dan bantuan ke orang atau tempat yang tepat.
  4. Ingatkan mereka tentang kesehatannya. Misalnya mengingatkan untuk makan dan tidur dengan teratur. Perhatian-perhatian kecil tersebut sangatlah berarti untuk mereka yang mungkin tidak mendapatkannya dari keluarga mereka sendiri.
  5. Jangan memaksa jika mereka belum ingin bercerita tentang kondisi mereka. Carilah waktu dan momen yang pas untuk mulai menanyakannya kembali di lain waktu dan kesempatan.
  6. Berikan pujian dan semangat untuk membangun rasa percaya diri mereka dan agar mereka tahu bahwa kamu menerima mereka apa adanya. 

“Seorang sahabat menaruh kasih setiap waktu, dan menjadi seorang saudara dalam kesukaran” (Amsal 17:17). Artinya, seorang sahabat yang sejati itu bukan hadir di kala senang saja. Ketika ada temanmu yang tidak mendapatkan kasih sayang secara utuh dari keluarganya, kamu adalah saudaranya di dalam Tuhan. Coba tanyakan pada dirimu saat ini, apakah kamu sudah peka dan menunjukkan kasihmu terhadap teman-temanmu yang membutuhkannya? 

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 4

Tentang Rencana ini

Broken Home

Tak perlu menyangkali setiap kesakitan, kekecewaan dan penderitaan yang kamu alami atau larut dalam penderitaan yang membuatmu merasa hidup tidak berharga. Jangan pernah berpikir kalau hidup tidak berarti karena latar belakangmu. Apapun masa lalu dan situasi pahit yang saat ini, semua ada karena hal itu membentuk diri kamu dan mengarahkanmu kepada hal yang suatu saat akan kita syukuri. Rencana ini akan membantumu untuk menang dan dapat membantu sesama untuk menang.

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada DRP 2.32 yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: https://linktr.ee/drp_2.32