RELA BERKORBANSampel

RELA BERKORBAN

HARI KE 2 DARI 3

2. Ada Upah Untuk Setiap Pengorbanan (Ayat 26)

Terdapat hal menarik dalam ayat 26 ini, ketika penulis surat Ibrani mengatakan: “…sebab Musa memandang kepada pahala yang akan datang.” Berkorban untuk orang lain biasanya memiliki kesan yang tidak menarik dan selalu dihindari, karena ini adalah hal yang tidak menyenangkan bagi diri kita. Pertanyaannya adalah, mengapa kita melakukan pengorbanan bagi orang lain? Jawabannya sederhana, karena selalu ada hal yang baik yang akan kita terima dari sebuah pengorbanan.

Dengan mata rohaninya, Musa mampu melihat jauh ke depan, yaitu upah yang disediakan Allah atas apa yang telah ia lakukan untuk saudara-saudaranya. Musa ingat betul kepada janji Allah kepada Abraham, Ishak dan Yakub mengenai tanah perjanjian. Bukan negeri Mesir yang menjadi tanah perjanjian Israel, namun ada tempat lain yang berlimpah dengan berkat Allah bagi Israel. Pengharapan ini yang ada di benak Musa ketika ia melangkah untuk mengorbankan apa yang ia miliki. Percayalah, selalu ada hal yang manis yang telah Tuhan sediakan ketika kita rela untuk mengorbankan kesenangan kita untuk meresponi panggilan Allah. Jika hari ini, Tuhan membawa kita untuk melewati situasi dimana kita harus banyak berkorban, itu artinya Dia sedang mempersiapkan upah yang layak kita terima. Upah yang dimaksud tidak hanya berarti Sorga, tetapi upah itu adalah juga penggenapan janji-janji Allah atas hidup kita.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 1Hari 3

Tentang Rencana ini

RELA BERKORBAN

Renungan ini menggambarkan bagaimana pengorbanan Tuhan Yesus yang memberikan segalanya untuk kita. Renungan ini akan mendorong kita untuk memberikan segenap hidup kita untuk kemuliaanNya.

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Bethany Church (Singapore) yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: https://www.bcs.org.sg/