KASIH DALAM PERBUATANSampel

KASIH DALAM PERBUATAN

HARI KE 1 DARI 4

Sebagai anak Tuhan, kita harus menunjukkan perbuatan kasih, ini adalah bukti dari ketataan kita kepada pengajaran Yesus Kristus tentang kasih.

Mungkin sebagian diantara kita ada yang sudah berperan dalam mendukung gereja Tuhan, baik itu melalui tenaga, waktu dan material. Tetapi setiap kita juga punya peranan dalam membagikan kasih kepada sesama kita. Melayani mereka yang memerlukan dan membagikan injil kepada mereka yang perlu diselamatkan. Tuhan memanggil kita keluar dari kegelapan untuk menyaksikan kepada jiwa-jiwa tentang apa yang telah Tuhan Yesus lakukan pada hidup kita.

Saudara, ketaatan kita tidak hanya ditunjukkan dengan membawa persembahan ke dalam gereja, tetapi kita juga dengan tulus mau berkorban untuk bermurah hati kepada orang-orang disekitar kita.

Kita tidak harus menunggu sampai punya banyak uang untuk mulai bermurah hati kepada orang lain. Tetapi yang penting kita melakukannya karena atas dasar cinta kepada Tuhan dan cinta pada sesama.

Kisah orang Samaria yang baik hati dicatat dalam injil Lukas, orang Samaria ini peka melihat kebutuhan orang lain, memiliki belas kasihan dan bertindak dengan belas kasih. Didalam Bahasa Indonesia kita menyebutnya sebagai seorang yang dermawan.

Dermawan adalah kualitas kebaikan dan kemurahan hati, memberikan perhatian, waktu, kemampuan, keuangan dan belas kasihan secara bebas kepada orang lain.

Dan kemurahan (dermawan), kebaikan, kesetiaan, kelemah lembutan (belas kasihan), penguasaan diri, semuanya itu termasuk buah Roh (Galatia 5:22-23)

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 2

Tentang Rencana ini

KASIH DALAM PERBUATAN

Kasih itu adalah sesuatu yang harus kita bagikan kepada orang lain. Setiap dari kita perlu untuk mengikuti perintah Tuhan dengan mengasihi Dia dan sesamanya. Biarlah kita diingatkan untuk menyampaikan kasih melalui perbuatan kita.

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Bethany Church (Singapore) yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: https://www.bcs.org.sg/