TerhubungSampel

Terhubung

HARI KE 1 DARI 3

Terkoneksi untuk bekerjasama dengan Tuhan.

Apakah nubuatan pasti terjadi? Adakah andil kita di dalamnya?

Temanku, percayakah kamu bahwa tidak banyak yang akan berubah atau terjadi, tanpa kerjasama kita dan Roh Kudus. Kali ini yang mau aku bagikan adalah, tentang nubuatan Tuhan dalam hidup kita. Amos 3 berkata,"BERJALANKAH DUA ORANG BERSAMA-SAMA. Persekutuan sejati tidak dapat terjalin di antara dua orang kecuali mereka setuju akan kebenaran-kebenaran pokok; demikian, kita tidak mungkin bersekutu sungguh-sungguh dengan Allah kecuali kita menerima Firman-Nya dan menyetujuinya."

Tanpa Tuhan, manusia tidak bisa. Tanpa manusia, Tuhan (bukannya tidak bisa) tapi Dia biasanya memilih untuk bekerjasama dengan ciptaan-Nya. Melakukan-Nya bersama-sama. Di kitab hakim-hakim kita bisa melihat cerita dimana Tuhan selalu mengirim manusia untuk membantu manusia lainnya. Tentunya dengan kuasa dan kemaha-esaan Tuhan yang mengalir melalui kita.

Orang-orang yang bernubuat bisa mendeklarasikan GOD'S WILL (rencana Tuhan) tapi mereka nggak bisa mendeklarasikan OUTCOME-nya (hasilnya). Karena dengan dua poin di atas tentang kerjasama, kita bisa melihat bahwa perlu ada persetujuan sejati antara kita dan surga, juga sebaliknya.

Contohnya: Ketika ada tetanggamu yang kelaparan, dan Tuhan mau membantu mereka lewat kamu, makanan nggak akan otomatis terkirim ke ruang makan mereka, kalau kamu nggak bilang "YA SAYA MAU MEMBANTU" dan ambil tindakan. Tidak peduli seberapa keras Roh Kudus berbicara di dalam hati kamu, kalau kamu nggak mengambil aksi ya tentunya outcomenya akan berbeda, iya kan? Tapi, yang perlu kita ingat... Kekristenan tidak memanggil kita untuk sekadar jadi penonton, ketika kita lahir baru, kita dipanggil untuk menjadi TENTARA ALLAH! Berjuang dan berperang di dalam iman.

Aku berdoa supaya tahun ini nubuatan bukan sekadar kata-kata yang keluar dan terdengar, tapi sesuatu yang hidup dan terus tergenapi di dalam kita. Aku berdoa supaya di setiap situasi, kita tidak hanya memiliki iman, tapi ada bukti aksi juga yang dapat dilihat! Ingat,"Sebab seperti tubuh tanpa roh adalah mati, demikian jugalah iman tanpa perbuatan-perbuatan adalah mati." Yakobus 2:26.

Maukah kamu belajar bekerjasama dengan Surga setiap hari? Peka mendengar suara-Nya dan menjadikan rencana-Nya nyata di bumi melalui setiap pilihan kita. Aku mau mencoba, yuk kita disiplinkan diri sama-sama untuk selalu terkoneksi?

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 2

Tentang Rencana ini

Terhubung

Hidup akan menjadi sangat membingungkan dan terasa overwhelming, jika kita tidak terkoneksi dengan Tuhan. Tuhan adalah pencipta kita, pencipta semesta, yang awal dan yang akhir. Dia Maha Tahu, dan tuntunan-Nya kita butuhkan setiap hari.

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Keajaiban Setiap Hari (Jesus.net) yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: id.jesus.net