Filipi - Memilih SukacitaSampel

Filipi - Memilih Sukacita

HARI KE 24 DARI 28

Baca: 4:8-9

SOAP: 4:8

8 Jadi akhirnya, saudara-saudara, semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang suci, semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji, pikirkanlah semuanya itu.

Apa yang kita ijinkan pikiran kita terfokus itu mempengaruhi tindakan kita. Karena itu betapa pentingnya kita untuk memperhatikan apa yang kita pikirkan. Apakah pikiran kita terpusat kepada kemerdekaan yang kita miliki di dalam Kristus? Apakah kita dengan sungguh-sungguh memperbaharui pikiran kita dengan kebenaran firman Tuhan? Atau apakah kita ijinkan pikiran kita untuk memikirkan berulang-ulang kali tentang kesalahan masa lalu, kebohongan, atau kata-kata yang menyakitan hati? Allah memberikan kita pikiran-pikiran yang memiliki kekuatan tetapi kita harus belajar untuk mengatur pikiran-pikiran kita untuk dapat menolong dan memberikan kehidupan daripada menyakitkan dan membuat orang lain sakit hati. Marilah kita memeriksa hidup kita masing-masing, dan setiap informasi yang kita ijinkan untuk mempengaruhi pikiran kita lewat televisi, buku-buku, dan internet. Marilah kita memilih untuk memusatkan pikiran kita pada kebenaran Firman Tuhan daripada dunia ini.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 23Hari 25

Tentang Rencana ini

Filipi - Memilih Sukacita

SUKACITA adalah tema yang berulang kali disebutkan di dalam Kitab Filipi ini, yang luar biasanya adalah surat ini ditulis oleh Rasul Paulus saat dia berada di dalam penjara. Bagaimanakah mungkin kita dapat mengalami sukacita yang besar saat berada di dalam kedukaanhati dan penderitaan yang mendalam? Rasul Paulus bukan hanya menjadi teladan bagi kita, tetapi dia juga menuntun kita kepada jawaban yang kita cari. Dari 104 ayat-ayat yang tertulis didalam kitab yang luar biasa ini, nama Yesus disebut secara langsung dan tidak langsung sebanyak 51 kali. Pada akhir buku ini, Rasul Paulus mengajarkan kita bahwa Yesus adalah Pemberi dan satu-satunya Sumber dari sukacita yang sejati.

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada LoveGodGreatly.com karena telah memberi kami rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi situs web https://www.szeresdnagyonistent.hu/.