Hidup dengan KuasaSampel

Hidup dengan Kuasa

HARI KE 2 DARI 7

Seorang ibu mengeluhkan anaknya yang akhir-akhir ini jarang pulang dan tidak betah di rumah. Memang sudah beberapa hari anak ini malah memilih untuk tinggal di rumah tantenya; kakak sang ibu. 

Karena bingung dan bersedih hati, ibu ini pun berkeputusan untuk bertanya kepada kakaknya. Mengapa keponakannya itu sangat senang tinggal di rumah sang tante sementara malas-malasan untuk pulang ke rumahnya. Ibu pun bertanya, “Kak, mengapa Rudi ngga betah diam di rumah saya ya? Malah setelah saya lihat-lihat, dia lebih senang ada di rumah kakak ketimbang rumahnya sendiri.” 

Kakaknya pun tersenyum. Tetapi, bukannya memberikan jawaban, ia malah memberikan pertanyaan kepada adiknya yang sedang kebingungan. “Coba kamu ingat-ingat, apakah di rumahmu selalu ada makanan? Apakah di rumahmu suasananya nyaman? Apakah di rumahmu ruang tamunya bersih?” Untuk semua pertanyaan, sang ibu terdiam. Lalu kakaknya melanjutkan, “Karena itulah anakmu ngga betah lagi ada di rumahmu. Asalkan saja kamu selalu sediakan makanan enak, buat suasana rumahmu jadi nyaman dan bersih, dijamin deh dia bakal betah lagi tinggal di rumahmu.”

Sebagaimana anak ini betah untuk tinggal di dalam rumah yang bersih, roh Allah juga rindu untuk berdiam di dalam hidup yang bersih. Jadi, jika kita ingin roh Allah tinggal di dalam diri kita, kita harus menciptakan tempat tinggal yang layak bagi Dia. 

Bagaimana caranya? Hidup memuliakan Tuhan dengan tubuh kita. Artinya, dengan menjaga seluruh pikiran, perkatan dan perbuatan kita tetap bersih. Ketika roh kudus tinggal di dalam kita, barulah kita bisa menghasilkan buah bagi kemuliaan-Nya.

Perenungan – Apakah kita sudah sadar bahwa tubuh kita ini adalah bait roh kudus? Apa yang harus kita lakukan setelah menyadari kalau tubuh ini adalah bait roh Allah?

Penerapan – Apa yang akan kita lakukan hari ini agar kita dapat menjaga pikiran, perkataan dan perbuatan kita terus menyenangkan Tuhan?

Doa: Tuhan Yesus, terima kasih karena Engkau sudah mau tinggal di dalam hidup kami. Bantulah kami agar selalu bisa menjaga kebersihan hidup ini agar roh-Mu senang untuk tinggal diam di dalam kami. Amin.

Hari 1Hari 3

Tentang Rencana ini

Hidup dengan Kuasa

Segala kuasa yang manusia butuhkan untuk menghadapi hidup sehari-hari telah Tuhan berikan. Namun masih saja ada orang yang belum menyadari dan memaksimalkan kuasa tersebut. Akibatnya, mereka terus kalah. Renungan tujuh hari “Hidup dengan Kuasa” membantu kita untuk menyadari dan mulai hidup dalam kuasa serta kemenangan-Nya setiap hari. Renungan ini dilengkapi dengan metode 2P yaitu Perenungan dan Penerapan agar firman Tuhan hari itu dapat lebih dimengerti dan hidup di diri kita.

More

Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada Jessica Elizabeth Abraham untuk menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: http://www.gbi-bethel.org/