Alkitab dalam Satu Tahun bersama Nicky Gumbel 2024Sampel
Luapan Hati
Selama bertahun-tahun, saya ingin bertemu Billy Graham (1918–2018), tetapi saya belum pernah sekalipun bertemu dengannya. Saya merasa sangat terhormat sekali ketika dia mem-follow saya di Twitter! Tentu saja, saya mengikuti dia juga! Dia adalah salah satu pahlawan iman saya. Dia telah berbicara kepada banyak orang tentang Yesus, lebih daripada siapa pun dalam sejarah manusia. Saya telah mendengar Billy Graham berkali-kali berbicara tentang banyak hal. Setiap kali saya mendengarkannya, saya merasa terinspirasi. Dia mengatakan bahwa sebelum dia berbicara, dia suka mempersiapkan hatinya. Dia suka menyiapkan materi yang cukup untuk lima kotbah sehingga dia dapat berbicara *'lebih dari materinya’*. Menurut Yesus, hati benar-benar penting: *'Karena dari limpahan hati, mulut dapat berbicara'* (Matius 12:34). Tetapi, bagaimana caranya Anda menyimpan hal-hal yang baik di hati Anda?Amsal 2:1-11
Simpan perkataan Tuhan dalam hati Anda
Apakah Anda rindu untuk mengenal Tuhan lebih dalam lagi ? Apakah Anda ingin menjadi lebih bijaksana, lebih terampil, dan memiliki lebih banyak pengetahuan dan pemahaman?
Saya ingin mendorong Anda untuk memiliki kebiasaan sehari-hari untuk membaca firman Allah. Penulis Amsal memberikan nasihat, ‘Anakku, jika engkau menerima kata-kataku dan menyimpan perintah-perintahku di dalam dirimu, sehingga telingamu memperhatikan hikmat, dan engkau mencenderungkan hatimu kepada kepandaian... Karena hikmat akan masuk ke dalam hatimu dan pengetahuan akan menyenangkan jiwamu’ (Ay.1–2,10).
-
Apa yang Anda perlu lakukan?
‘Menyimpan’ perkataan Tuhan di dalam Anda (Ay.1). Anda harus ‘menerima’ (Ay.1), mendengarkan dan menerapkan (Ay.2), ‘memanggil atau berseru’ (Ay.3) dan ‘mencari’ (Ay.4). 'Mencarinya seperti mencari perak, dan mengejarnya seperti mengejar harta terpendam' (Ay.4). Hal ini membutuhkan waktu dan komitmen. Sisihkan waktu yang teratur dan buatlah jadwal membaca Alkitab sebagai prioritas utama. -
Apa yang Tuhan janjikan ketika Anda melakukan hal tersebut?
Anda akan 'menemukan pengetahuan tentang Tuhan' (Ay.5). Karena karakter Tuhan, Ia 'memberi kebijaksanaan' dan 'pemahaman' (Ay.6), 'kemenangan' (Ay.7), ‘perlindungan’ (Ay.8) dan 'kebijaksanaan' (Ay.11). Dia berjanji bahwa Tuhan akan 'mengawasi' Anda dan 'menjauhkan Anda dari persimpangan yang salah atau mengikuti arah yang buruk' (Ay.8,12)
Tuhan, tolong saya untuk setiap harinya menghabiskan waktu bersama-Mu dan menerapkan setiap ajaran perkataan-Mu sesuai Alkitab dalam kehidupan saya.
Matius 12:22-45
Terus diisi dengan Roh Kudus
Kata-kata yang Anda ucapkan itu sangat penting. 'Setiap kata yang kita ucapkan bisa berupa batu bata untuk membangun atau buldozer untuk menghancurkan,' tulis Joyce Meyer. Apa pun yang tersimpan di hati Anda, cepat atau lambat, akan diungkapkan oleh kata-kata yang keluar dari mulut Anda. Berhati-hatilah dengan apa yang Anda lihat, baca, dan pikirkan. Isilah hatimu dengan hal-hal yang baik dan kamu akan memikirkan pikiran yang baik, mengucapkan kata-kata yang baik dan menghasilkan buah yang baik pula (Ay.33).
Yesus berkata, ‘luapan dari hati keluar dari mulut yang berbicara. Orang baik membawa hal-hal yang baik dari kebaikan yang disimpan di dalam dirinya, dan orang jahat membawa hal-hal jahat keluar dari kejahatan yang tersimpan di dalam dirinya '(Ay.34–35).
Anda tidak dapat mengubah pola pikir Anda sendiri. Anda membutuhkan bantuan Roh Kudus - mengisi hati Anda dengan kasih dan buah-Nya yang baik.
Saya mengikuti apa yang Yesus katakan dalam ayat 30–32 yang berarti bahwa satu-satunya 'dosa yang tidak terampuni' adalah menolak Roh Kudus sepanjang hidup Anda. Seringkali orang khawatir bahwa mereka telah melakukan 'dosa yang tidak termaafkan'. Namun, jika Anda khawatir akan hal itu,yakinlah bahwa hampir pasti Anda belum melakukannya. Tidak ada dosa yang tidak dapat diampuni jika Anda bertobat dan meminta pengampunan dari Tuhan. Satu-satunya "dosa yang tidak bisa diampuni" adalah menolak untuk bertobat dan berbalik kepada Kristus, menolak Roh Kudus-Nya sepanjang hidup Anda.
Yesus menggunakan deskripsi tentang bagaimana roh jahat bekerja untuk memperingatkan bahaya kembali ke kehidupan lama kita setelah membersihkan 'rumah (jiwa dan roh)'. Yesus memperingatkan bahwa ketika orang-orang kembali ke dosa lama mereka, mereka lebih sering lagi melakukannya bahkan secara berlebihan (Ay.43 dan seterusnya), dan bahwa 'kondisi yang terakhir akan menjadi lebih buruk daripada yang pertama' (Ay.45).
Orang-orang Farisi dan ahli taurat adalah contoh dari hal ini (Ay.38). Mereka telah melihat banyak tanda-tanda ajaib dari Yesus, tetapi mereka menolak untuk mengakui bahwa kuasa Yesus adalah karya Roh Kudus. Ketika mereka berkata kepada Yesus, 'Bagaimana tentang mukjizat?' (Ay.38), seolah-olah mereka menempatkan Yesus di bawah pemeriksaan.
Namun, jawaban Yesus membalikkan kata-kata mereka. Ia membandingkan diri-Nya dengan para nabi Perjanjian Lama seperti Yunus. Yesus mengacu pada apa yang akan segera terjadi - kematian dan kebangkitan-Nya tiga hari kemudian (Ay.39–40). Kebangkitan Yesus adalah tanda akhir dari identitasnya.
Yesus memberikan dua studi kasus dari Perjanjian Lama untuk menunjukkan bahwa orang-orang Farisi sudah cukup memiliki bukti. Pertama, ketika Yunus berkhotbah kepada orang Niniwe, Yunus mengubah hidup mereka. Sementara,Yesus lebih besar dari Yunus. Kedua, Ratu Sheba mengakui kebijaksanaan Salomo. Kebijaksanaan Yesus pun lebih besar dari pada Salomo. Mereka, dan kita, tidak perlu bukti lebih lagi.
Hal ini dikarenakan oleh kehadiran Roh Kudus yang menyingkirkan kekuatan iblis (Ay.28). Lawanlah pencobaan dalam kehidupan sehari-hari untuk melawan kejahatan dan mintalah untuk dipenuhi dengan Roh Kudus. Ujilah apakah hati Anda sudah baik sehingga apa yang keluar dari mulut Anda juga baik. Hal tersebut menunjukkan 'luapan hati yang diungkapkan oleh mulut yang berbicara' (Ay.34).
Yesus berkata kepada mereka, ‘Hai kamu keturunan ular beludak, bagaimanakah kamu dapat mengucapkan hal-hal yang baik, sedangkan kamu sendiri jahat? Karena yang diucapkan mulut meluap dari hati.’ (Ay.34). Cara untuk memastikan bahwa Anda mengatakan hal yang benar adalah memastikan hati Anda penuh dengan Roh Kudus.
Tuhan, tolong aku untuk mengisi hatiku terus-menerus dengan hal-hal yang baik dan menjaganya dari kejahatan. Aku berdoa kiranya hari ini Engkau akan mengisiku lagi dengan Roh Kudus.
Kejadian 32:1–33:20
Bergumul dengan Tuhan di dalam doa
Apakah Anda menghadapi ketakutan atau kekhawatiran besar dalam hidup Anda?
Yakub menghadapi situasi yang sangat mengkhawatirkan. Dia telah berdosa terhadap saudaranya, Esau. Ia takut bahwa Esau mungkin akan menangkapnya. Dia berada dalam 'ketakutan dan kesusahan besar' (32:7).
Yakub adalah seorang pendoa - terlepas dari semua dosanya, dia mengenal Tuhan. Dia mengakui ketidaklayakannya sendiri: 'Aku tidak layak untuk menerima segala kasih dan kesetiaan yang telah Tuhan tunjukkan kepada hamba-Mu ini’ (Ay.10).
Dia berdoa, percaya, dan mengklaim janji Tuhan: 'Selamatkanlah aku, aku berdoa, dari tangan saudaraku Esau - Engkau telah berkata," Aku pasti akan membuat engkau makmur dan akan membuat keturunanmu seperti pasir laut yang tidak dapat dihitung' (Ay.11-12). Doanya dijawab - lebih dari yang dibayangkannya.
Doa tidak selalu mudah. Terkadang, sama seperti Yakub, kita harus berdebat dengan Allah (32:22–32; Kolose 4:12). Hal ini juga bisa membutuhkan cukup banyak waktu dan energi. Adapun berdoa ini membutuhkan tekad. Yakub berkata kepada Allah, 'Aku tidak akan membiarkan Engkau pergi kecuali Engkau memberkati aku' (Kejadian 32:26), tetapi kita juga diberitahu bahwa sejak saat itu dia berjalan dengan pincang (Ay.31).
Barangkali, kisah yang mendekati kisah di atas di dalam Perjanjian Baru adalah kisah Rasul Paulus yang menceritakan bahwa ia terbelenggu dalam 'duri dalam daging' (2 Korintus 12:7), ia meminta agar Allah melepaskan dia dari hal tersebut sebanyak tiga kali. Kelemahan dan kerentanan Anda tidak menghentikan Tuhan untuk memakai hidup Anda. Sebenarnya, Tuhan sering menggunakan kelemahan kita lebih daripada kekuatan kita. Tuhan tidak menyingkirkan duri dalam daging Paulus. Sebaliknya, Paulus malahan berkata, 'kekuatan saya menjadi sempurna dalam kelemahan' (Ay.8).
Mungkin Anda merasa memiliki 'duri dalam daging' atau Anda tampak 'berjalan tanpa kekuatan’: Anda memiliki beberapa kerentanan atau cacat nyata. Jackie Pullinger mengatakan bahwa dia tidak pernah mempercayai siapa pun yang tidak pernah ‘berjalan dengan pincang’! Seringkali melalui kesulitan, kekecewaan, dan perjuangan dapat mengubahkan hati kita. Kita melihat transformasi di dalam diri Yakub setelah dia bergumul dengan Tuhan. Sikapnya terhadap saudaranya benar-benar berubah (Kejadian 33).
Setelah kemenangan telah diraih dalam doa, segala sesuatunya tampak lebih baik danterjadi pertemuan kembali dan rekonsiliasi yang luar biasa: 'Esau berlari menemui Yakub dan memeluknya; dia melingkarkan lengannya di lehernya dan menciumnya. Dan mereka menangis '(Ay.4).
Sikap mereka satu sama lain telah berubah total. Esau berkata, 'Aku mempunyai banyak, adikku. Peganglah apa yang ada padamu' (Ay.9).
Yakub menjawab, ‘Janganlah kiranya demikian; jikalau aku telah mendapat kasihmu, terimalah persembahanku ini dari tanganku, karena memang melihat mukamu adalah bagiku serasa melihat wajah Allah, dan engkaupun berkenan menyambut aku. Terimalah kiranya pemberian tanda salamku ini, yang telah kubawa kepadamu, sebab Allah telah memberi karunia kepadaku dan akupun mempunyai segala-galanya. Lalu dibujuk-bujuknyalah Esau, sehingga diterimanya.' (ay.10-11).
Tuhan, terima kasih ketika Engkau menjadi Tuhan yang menjawab semua doa. Bantu kami bergumul dalam doa seperti Yakub. Tuhan, aku berdoa, kiranya Engkau akan membawa rekonsiliasi dalam seluruh hubungankudengan saudara-saudaraku di dalam Kristus. Semoga apa yang aku ucapkan merupakan luapan dari hati saya yang baik.
Pippa Adds
Kejadian 32:1–33:20
Hubungan Yakub dengan orang tuanya, ayah mertua dan saudara laki-lakinya jauh dari sempurna. Namun, melalui itu semua, kita melihat kasih dan segala sesuatunya yang disediakan Tuhan bagi mereka. Setelah Yakub bergumul dengan Tuhan di dalam doa, kita dapat melihat kerendahan hati yang baru pada diri Yakub. Untuk pertama kalinya, kita membaca tentang Yakub yang ingin memberi, bukan hanya mengambil.
References
Joyce Meyer, *Love Out Loud* (Hodder & Stoughton, 2011) Unless otherwise stated, Scripture quotations taken from the Holy Bible, New International Version Anglicised, Copyright © 1979, 1984, 2011 Biblica, formerly International Bible Society. Used by permission of Hodder & Stoughton Publishers, an Hachette UK company. All rights reserved. ‘NIV’ is a registered trademark of Biblica. UK trademark number 1448790. Scripture marked (MSG) taken from The Message. Copyright © 1993, 1994, 1995, 1996, 2000, 2001, 2002. Used by permission of NavPress Publishing Group.Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Rencana ini membawa pembaca melalui keseluruhan Alkitab dalam satu tahun, termasuk bacaan dari Perjanjian Lama, Perjanjian Baru dan Mazmur atau Amsal setiap hari. Dikombinasikan dengan renungan harian dari Nicky dan Pippa Gumbel, rencana ini menuntun kita untuk terlibat lebih dekat dengan Firman Tuhan dan mendorong kita tidak hanya untuk menerapkan ajaran Alkitab dalam kehidupan kita sehari-hari, tetapi juga untuk belajar lebih lagi dalam hubungan kita dengan Yesus.
More
Kami mengucapkan terima kasih kepada Nicky & Pippa Gumbel yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: bible.alpha.org/id/