Berjalan Bersama Yesus (KESELAMATAN)Sampel
Menuju Kematian
Kompleks pemakaman super mewah San Diego Hills di Karawang, Jawa Barat, sama sekali tidak memberikan kesan seram dan sepi kepada para pengunjungnya. Tempat ini malah lebih mirip tempat wisata untuk bersantai-santai dan melepas penat. Bayangkan saja, luasnya 500 hektar, pintu gerbangnya bak gerbang perumahan kawasan elit. Di kanan-kiri jalan masuknya, terhampar padang rumput hijau yang rapi dan jajaran makam tanpa batu nisan. Ini merupakan konsep pemakaman yang baru dan unik.
Baik bentuk yang luar biasa indah seperti makam ini maupun yang tampak sepi dan menyeramkan seperti yang biasa kita jumpai, pemakaman menjadi akhir dari perjalanan hidup manusia di dalam dunia yang fana ini. Hidup kita di dunia ini dibatasi oleh waktu. Berapa lama pun kita hidup, perjalanan waktu kita suatu saat akan berhenti. Dan saat waktu kita berhenti, ada orang yang akan membawa kita menuju tempat pembaringan tubuh kita. Jika kita memang memiliki cukup uang, kita mungkin bisa memesan tempat yang mewah, atau mungkin kita dibaringkan di tempat pemakaman umum biasa. Apa pun itu, pemakaman menjadi pertanda bahwa waktu hidup kita ini singkat.
Dalam singkatnya waktu, banyak pertanyaan yang muncul. Salah satu di antaranya, “Apakah kita sudah menjalani hidup yang bermakna? Tidak peduli sudah berapa lama kita hidup, apakah hidup kita ini berarti buat diri kita, buat orangtua kita, buat keluarga kita, buat gereja kita, buat sesama kita? Waktu terlalu berharga untuk kita sia-siakan. Waktu terlalu mahal untuk kita abaikan. Waktu tidak bisa berjalan mundur dan sekali maju, waktu akan berhenti saat ajal kita tiba. Kita harus benar-benar serius merenungkannya. Ketika waktu kita berhenti, ada dua tempat kekekalan yang akan kita tuju: Kehidupan kekal atau kematian kekal. Dan keduanya ditentukan saat kita hidup sekarang ini. Pastikan sekarang bahwa kita akan memasuki hidup yang kekal pasca kematian duniawi kita dengan percaya dan menerima Tuhan Yesus sebagai Juru Selamat dan mengerjakan keselamatan kita itu dengan takut dan gentar. Jangan sampai terlambat karena satu hari bisa sangat mahal harganya, yaitu jiwa Anda.
Refleksi:
- Sudahkah Anda menjalani hidup ini sesuai dengan kehendak Allah? Atau masihkah Anda hidup seenaknya seolah-olah waktu tidak akan berakhir?
- Apakah yang Anda persiapkan untuk menjalani masa kekekalan bersama Tuhan?
Praktik: Belajarlah mengisi waktu dengan apa yang baik, yang berkenan, dan mempermuliakan Bapa Surgawi kita.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Keselamatan adalah inti utama dari seluruh Alkitab. Sebagai orang percaya yang telah menerima keselamatan, hal apakah yang harus dilakukan berikutnya agar keselamatan itu juga bisa dimiliki orang lain? Melalui serial renungan "Berjalan bersama Yesus", kita akan belajar agar buah keselamatan kita bertumbuh dan menggenapi panggilan sebagai pengikut Kristus.
More
Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada Gereja Bethany (Singapura) karena menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: https://www.bcs.org.sg/